Haiii, hari Sabtu kemarin tangal 13 April 2019 aku di undang Fedwell Jakarta dan Clozette Indonesia untuk menghadiri new store Fedwell di Sudirman. Konsep caffe ini cukup unik berwana pink salmon dengan maskot flaminggo. Fedwell sendiri merupakan caffe untuk makan, makan sehat !! Hayooo, kebayang ga tuh? Jadi if you're vegan or on diet cocok banget untuk berkunjung ke caffe ini. Sebelumnya Fedwell, sudah opening di Senopati tapi caffe ini baru aja opening di daerah Sudirman, tepatnya di City walk Sudirman di dekat Lobby utama.
Ambiance :
Untuk suasananya sendiri menurutku cukup nyaman. Mereka mempunyai dua area ( indoor dan outdoor). Seperti sebelum aku bilang mereka identik sekali dengan nuansa pink salmon, jadi memang peachy gitu hehehe. Dan Kalau kalian ingin makan dengan membawa baby atau toodler, tempat ini juga menyediakan baby chair nya loh hehehe.
Food Area :
Untuk Food Area yang aku maksud adalah tempat kalian mengorder pesanan kalian nantinya. Terdapat etalase panjang dan berisikan pilihan menu (based, protein, sayuran, crunch dan juga Dressing yang akan kalian pilih. Selayaknya makanan pada umumnya, terdapat karbohidrat, protein dan sayuran bahkan ada dressing (sambalnya) yang bisa kalian coba dan pilih seniri. Buat aku sendiri saat pertama kali liat itu jadi ingin cobain semua satu persatu hehehe. Saking banyaknya mungkin akan membuat bingung, tapi kalian bisa meminta untuk mencoba satu persatu sesuai dengan pilihan kalian loh.
Kalau kalian bisa lihat ini banyak banget pilihan menu dan kalian pun bisa creat menu sendiri. Jadi kalian bisa memilih pilihan apa saja yang mau untuk dicoba, atau memang membeli dengan signature bowl dari Fedwell sendiri. Selain itu yang buat tempting adalah sayuran dan protein yang mereka sajikan tuh fresh banget banget ! Siapa yang gak pengen coba. Makan healty sehat tapi menggoda dan buat ngiler hehehe.
Menu and Price :
Kale Nachos : 40K
Charcoal Soy Latte : 35K
Sweet Potato fries : 30 K
Seperti caffe pada umumnya Fedwell pun juga memiliki menu snack loh guys . Snack sehat seperti Kale Nachos dan Sweet potato bisa menjadi pilihan tepat untuk kalian yang sembari menunggu menu main cost hehehe. Untuk satu Bowl sendiri terdiri dari 2 pilihan : Regular atau Hungry .
Untuk menu Regular harganya 75K, kalian akan mendapatkan ( 1 Based, 1 protein , 3 topping, 1 dressing dan 1 crunch) Untuk porsi Hungry harganya 95K, kalian pun akan mendapatkan porsi yang lebih besar dari regular dimana mendapatkan 2 protein di dalam satu bowl.
My Menu dan personal Taste :
Kali ini aku memilih porsi yang regular dengan creat menu sendiri . Sebenarnya baik signature dan creat sendiri tidak ada perbedaan harga, cuma aku lebih puas memakan makan yang aku pilih sendiri hehehe. Aku memilih Gigli pasta (based) , rib eye steak (protein ), edamame, egg, kale slaw ( topping), granola (crunch) dan sambal mattah (dresssing). Kalau aku memang suka dengan pedas dan persambalan jadi emang memilih mattah sauce jadi still "indonesia" ceunah hehehehe
Aku jujur senang sekali datang di undang untuk opening store fedwell di Sudirman ini. Buatku ini kali keduanya mencoba fedwell. hehehe Untuk yang menyukai sayuran dan makanan sehat ini adalah pilihan tepat banget datang ke fedwell. Untuk yang baru mencoba ingin merubah lifestyle juga sangat cocok karena makan sehat itu tidak mennyiksa dan menyenangkan. Bahkan mengenyangkan ! Jadi yang mau diet terus takut gendut makan banyak salah banget, karena menurutku disini udah makan banyak gak akan menyesal takut gendut hehehe (karena sehat dan low calories) hehe ;p
Overall , buatku fedwell salah satu tempat yang akan aku datangi berkali-kali terutama saat diet, mau makan sehat but still cute dan ofc habis workout hehehe.
Untuk kalian yang ingin mencoba, memulai pola hidup sehat terus takut kelaparan boleh banget iseng-iseng makan disini dan cobain porsi yang regulanya . Dan tidak cuma itu, mereka pun memiliki desert, kopi, dan minuman yang sehat pula loh jadi worth it :D
You can check them at
Insagram : @fedwelljakarta
Store :
- Senopati, Jakarta, Jl. Senopati No.82, RT.7/RW.3, Selong, Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
- City Walk Sudirman, Jl. K.H. Mas Mansyur No.Kav 121, RT.10/RW.11, Karet Tengsin, Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat
xoxo
@sabrinamaidaa
1 comments
thanks to you bisa contek milih menu apa.. hahahhaha...
ReplyDeleteRegards,
Mrs. Aa
www.bymrsaa.com
This blog is incomplete without your thoughts :) reply you soon!
Dont forget to follow my blog, instagram @sabrinamaidaa and email me : sabrina.maida@rocketmail.com